Wednesday 21 October 2015

Energi dan jenis-jenisnya



Setiap benda yang bergerak memerlukan energi. Tanpa energi, tidak akan terdapat gerakan apapun. Energi terdapat dimana-mana, dan energi dapat diubah dari satu bentuk ke bentuk lain.
 
Energi didefinisikan sebagai suatu yang dapat menjadikan manusia atau alat dapat melakukan kerja atau usaha. Energi juga biasa diartikan sebagai kemampuan benda untuk melakkukan kerja atau usaha. Manusia, sebagai makhluk pandai telah mengembangkan cara-cara penggunaan energi yang tersedia di alam semesta ini.


kincir angin pembangkit listrik tenaga angin

Ada bermacam-macam bentuk energi. Berdasarkan bentuknya energi dibedakan atas beberapa macam, yaitu energi imia, energi panas (kalor), energi listrik, energi cahaya, dan energi bunyi. Suatu bentuk energi dapat diubah menjadi bentuk energi lain.

Berikut ini penjelasan dari masing-masing bentuk energi:

Energi kimia merupakan energi yang diperoleh dari hasil pembakaran bahan makanan atau bahan bakar. Energi Kimia banyak yang tersimpan dalam bahan makanan dan bahan bakar. Energi itu akan dilepaskan jika bahan makanan atau bahan bakar mengalami reaksi kimia.

Energi listrik merupakan energi yang dimiliki oleh benda karena adanya arus listrik. Dalam kehidupan sehari-hari, energi listrik banyak digunakan untuk penerangan dan menyalakan mesin-mesin industri.

Energi cahaya adalah energi yang dihasilkan dari benda-benda yang memancarkan cahaya. Energi cahaya dan energi panas memiliki hubungan yang erat sekali. Benda yang memancarkan cahaya biasanya disertai dengan panas.

Energi panas adalah salah satu bentuk energi yang dihasilkan oleh getaran partikel-partikel dalam suatu benda, misalnya api hasil pembakaran. Semakin cepat getaran partikel-partikelnya semakin besar energi kalor yang dimiliki benda.

Energi bunyi merupakan energi gerak yang dimiliki oleh partikel udara yang bergetar. Tanpa udara, tidak aka nada energi bunyi. Energi bunyi terdapat pada segala jenis bunyi.

1 comment: