Tuesday, 21 April 2015

Perpindahan Panas Secara Konduksi

Perpindahan panas secara konduksi yaitu perpindahan panas tanpa disetai dengan perpindahan partikel-partikel penyusun benda tersebut. Secara sederhana perpindahan kalor secara konduksi dapat dipahami sebagai suatu perpindahan kalor yang terjadi dengan perantara benda padat

Pada benda padat yang berbeda, maka susunan partikel pembangun benda padat juga berbeda. Perbedaan susunan ini akan menyebabkan kecepatan getaran partikel akibat diberikan kalor juga akan berbeda sehingga untuk bahan yang berbeda kecepatan perambatan panasnya juga akan berbeda.

Cotoh Koduksi  :
  • Saat kita memanaskan salah satu ujung besi, maka ujung besi yang lainnya akan ikut panas.
  • Saat kita memegang gelas yang berisi air panas, maka tangan kita juga akan merasakan panas dari air yang di rambatkan oleh gelas.
  • Ketika kita memasukkan sendok ke air panas, ujung sendok yang ada di luar air juga akan terasa panas.



Konduksi pada benda padat ada yang cepat dan ada yang sangat lambat. Benda yang dapat menghantarkan panas dengan baik disebut bahan konduktor. Sedangkan benda yang lambat atau tidak dapat menghantarkan panas dengan baik disebut isolator.

silahkan baca juga Perpindahan panas secara konveksi , perpindahan panas secara radiasi

No comments:

Post a Comment